Monumen Simpang Lima Gumul adalah salah satu ikon
baru dari objek wisata lokal yang ada di kediri. Terletak di
persimpangan arah selatan ke Wates/pesantren, Timur Ke Gurah – Utara ke pagu –
arah timur laut ke Pare – dan arah ke Barat ke Kota Kediri. Tujuan awal
dibangun Simpang Lima Gumul (SLG) adalah sebagai sentra ekonomi baru di
Kabupaten Kediri. Sehingga diharapkan roda perekonomian Kediri makin maju.
Sebagai ikon di bangun monumen mirip L’Arch de Triomphe Paris.
Orang kediri menyebut Simpang Lima Gumul sebagai Ka'bah
Kediri . Kalau hari libur monumen ini di buka
untuk umum dan bisa naik ke atas. Kalau mau mengadakan pentas, event di kediri,
Simpang Lima Gumul juga lokasi yg tepat.
Jambore nasional VW adalah salah satu event besar terbaru di SLG. Sering juga
lomba-lomba di gelar d SLG misal: lomba mewarnai, drag race,
dsbnya.
Biasanya Pemda Kediri mengadakan pekan
seni dan Budaya, pameran produk unggulan Kabupaten Kediri. Biasanya aku
jalan-jalan ke SLG hanya sekedar bermain-bermain ataupun bersepeda. Di hari
minggu itu, aku pergi ke SLG bersama teman-teman naik sepeda,, bermain ayunan,
jungkat-jungkit, lalu mampir beli bubur. Wah, lengkap sudah, di hari minggu
pagi kamu akan menemukan berbagai macam kuliner disana, lumayan lah untuk
melepas kepenatan setelah bekerja keras belajar di jam masuk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar